Dandim 0809/Kediri Jalin Silaturrahmi Dengan Koni, IPSI dan Perguruan Pencak Silat

    Dandim 0809/Kediri Jalin Silaturrahmi Dengan Koni, IPSI dan Perguruan Pencak Silat

    KEDIRI, Dandim 0809/ Kediri Letkol Inf Rully Eko Suryawan jalin silaturrahmi dengan KONI, IPSI dan perguruan pencak silat se Kabupaten Kota Kediri. Acara digelar di aula Makodim 0809/Kediri Jalan Ahmad Yani No 16 Kota Kediri, Jum’at (01/04/2022).

    Dandim 0809/Kediri Letkol Inf Rully Eko Suryawan S.Sos dalam sambutannya mengatakan, ”Terimaksih saya ucapkan kepada Ketua Koni Kota dan Kab kediri, Ketua IPSI Kota dan Kab Kediri dan seluruh para Ketua Pencak silat yang ada di wilayah Kota dan Kab Kediri.

    “Dengan acara silahturahmi ini saya berharap untuk menjadikan wilayah Kota dan Kabupaten Kediri lebih aman dan kondusif. Maka dari itu marilah kita lebih pendekatan kepada murid – murid pencak silat di masing – masing wilayah agar tidak saling bentrok dan bisa menciptakan lingkungan yang aman.”terangnya

    Ketua Koni Ibu Ria Arangora juga mengucapkan, ”terimakasih kepada Bapak Dandim 0809/Kediri yang telah memberikan waktu untuk menjalin silahturahmi dengan kami dan semua perguruan pencak Silat yang ada di wilayah Kota dan Kabupaten Kediri.

    “Dengan adanya acara silahturahmi ini saya sebagai Ketua Koni di Wilayah kota Kediri amat sangat senang dan bangga bisa dipertemukan dengan Ketua – ketua Perguruan Pencak Silat di Wilayah Kota dan Kabupaten Kediri.”

    Dan tidak bosan bosannya saya menyampaikan marilah kita ciptakan kedamaian dan ketentraman di wilayah masing – masing, untuk itu kami perpesan kepada masing – masing Ketua supaya memberikan arahan kepada siswa siswinya yang telah lulus menjadi warga untuk tidak saling bermusuhan.”ucapnya

    Acara silaturahmi bersama seluruh pimpinan pencak silat se Kabupaten Kota Kediri ini di tutup dengan menyanyikan lagu dengan judul KEMESRAAN.

    Acara ini di hadiri langsung oleh seluruh perguruan pencak silat se Kabupaten Kota Kediri seperti Ketua IPSI Kota Kediri Bapak Dr Sholahudin Faturohman, ketua KONI Kota Kediri Ibu Ria Arangora, kasat binmas Polres Kediri AKP Karim, Ketua IPSI Kabupaten Kediri Dr. H. Nur Baedah SAg. SH.MH, Ketua KONI Kabupaten Kediri Dedi Kurniawan, Kapolsek Kota Kediri AKP Ponco, Kasad Binmas Polres Kediri AKP Karim, Ketua pencak silat Perisai Diri Drs Siswanto MM, Ketua PSHT Bapak H.M Harris Setiawan SP. Ketua Tapak Suci Bapak Ridwan, Ketua PSNU Pagar Nusa Bapak Seger Pribadi, Ketua Persina Arsad Bapak Antang, Wakil Ketua Astha Dahana Bapak Yudhan, Ketua Gasmi Bapak Supriyah Aulia, Ketua Pandan Alas Bapak Nur Shodik, Ketua Waspada Bapak Agus, Ketua IKSPI Bapak Edi Setiyono S.H, Ketua Merpati Putih Ibu Karmiati, Ketua Porsigal Bapak Arya Bagas, Ketua Cipta Sejadti Gus Sholahudin, Ketua Perisai Diri Kabupaten Kediri Drs.Bambang Nugroho, Wakil Ketua Tapak Suci Kabupaten Bapak Muri, Ketua Porsigal Kabupaten Bapak Yusuf   Hariawan SPd.MPd, Beruang Putih Kabupaten Bapak Ragman, Ketua Persina Asad Kabupaten Bapak Imam Basuki, Ketua Intisari Ilmu Kabupaten Bapak Suryanto, Ketua PSNU Kabupaten Bapak Muh Makmun, Wakil Merpati Putih Kabupaten Bapak Hakim, Wakil IKSPI Kera Sakti Kabupaten Bapak Wahyu dianto, Ketua Cempaka Putih Kabupaten Bapak Ahmad Chohibul, Wakil Perisai Diri Kabupaten Bapak Bambang Sumargo dan Ketua PSHT Bapak Setiyono. (ombess)

    KEDIRI
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0809/Kediri Pimpin Upacara Koprs...

    Artikel Berikutnya

    Dandim 0809 Kediri Gelar Silaturahmi Bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Bakamla RI Berhasil Bantu MV Lena Alami Kerusakan Kemudi di Laut Natuna Utara
    Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad Bagikan Alkitab dan Bacaan Rohani untuk Gereja GPIB di Sei Manggaris

    Ikuti Kami